fbpx

Telinga kucing selalu kotor, mungkin disebabkan oleh penyakit ini!

Telinga kucing selalu kotor, mungkin disebabkan oleh penyakit ini!

 

Kesehatan telinga juga perlu diperhatikan saat memelihara kucing. Pernahkah kalian mendapati telinga kucing penuh dengan kotoran berwarna hitam, coklat atau kuning. Setelah dibersihkan tidak lama kemudian muncul lagi kotorannya. Terkadang muncul juga bau tidak sedap dari area telinganya. Anabul nampak sering menggelengkan kepala, menggaruk-garuk area telinga bahkan kadang menyebabkan botak dan luka di area telinga. Sepertinya itu adalah tanda adanya infeksi pada telinga.

Infeksi telinga dapat disebabkan oleh kutu telinga, bakteri, atau jamur. Kutu telinga dapat ditularkan dari kucing satu ke kucing yang lainya dari kontak langsung, ataupun dari lingkungan bermainnya. Gejala yang muncul antara lain kotoran yang berwarna hitam dan gatal di area telinga. Sering kali adanya kutu telinga juga dapat memicu infeksi sekunder oleh bakteri atau jamur.

Gejala antara infeksi yang disebabkan oleh kutu, bakter atau jamur memanglah mirip. Namun pengobatannya akan sangat berbeda sehingga jangan memberikan obat tetes telinga pada kucing tanpa anjuran dokter. Segera konsultasikan masalah telinga anabulmu melalui Aplikasi Satwagia.